Resep Cara Membuat Chicken Steak Saus Lada Hitam

Bosan dengan masakan atau menu olahan ayam yang itu-itu aja, yuk buat chicken steak untuk keluarga tercinta, dan sajikan sebagai menu makan malam spesial untuk keluarga. Untuk membuatnya anda bisa intip resepnya dibawah ini kemudian praktekkan, selamat mencoba yah bunda semoga resepnya bermanfaat untuk para bunda yang hobby masak untuk keluarga tercinta. Berikut resepnya...



Bahan Utama:
  • 500 gram ayam fillet bagian dada
  • 4 siung bawang putih,lalu cincang halus
  • 2 sendok teh lada hitam bubuk
  • 1 sendok teh garam
  • 2 sendok teh minyak ikan
  • 1 buah jeruk nipis, diambil airnya
  • 5 lembar seledri iris halus
  • 1 sendok makan margarine
Bumbu Chicken Steak Saus Lada Hitam
  • 1/2 buah bawang bombay
  • 1 siung bawang putih
  • 3 sendok makan saos tomat
  • 1 sendok makan kecap manis,
  • garam secukupnya
  • gula pasir secukupnya
  • air 200cc
  • 1 sendok makan maizena, larutkan
  • 1 sendok makan margarin.
Pelengkap Chicken Steak Saus Lada Hitam
  • 500 gr kentang
  • 4 buah wortel
  • 200 gr buncis
Cara Memasak Resep dan Cara Membuat Chicken Steak Saus Lada Hitam
  1. Langkah pertama belah ayam menjadi 4 bagian kemudia cuci bersih lalu lumuri dengan perasan jeruk
  2. Selanjutnya lumuri ayam dengan bawang putih yang sudah dicincang,lalu lada hitam, minyak ikan dan juga saledri sisihkan hingga meresap,simpan lemari es
  3. Kemudian panaskan wajan anti lengket kemudian lelehkan margarin masukan fillet ayam yang sudah dilumuri bumbu dengan menggunakan api kecil.Kemudian bolak balik pada kedua sisinya. Masak hingga kurang lebih 30 menit atau sesuai dengan keinginan.
  4. Untuk pelengkap sayuran dikupas kemudian cuci bersih sesuai dengan selera
  5. Selanjutnya kukus kentang selama kurang lebih 15 menit, sedangkan untuk wortel dan buncis kukus kurang lebih 5 menit sesuai dengan selera
  6. Untuk bahan saus, tumis bawang bombay dengan bawang putih dengan menggunakan margarin hingga harum
  7. Kemudian masukan saus tomat, kecap manis dan juga lada hitam hingga semua tercampur
  8. Selanjutnya tambahkan kecap manis, lada hitam dan juga gula pasir ditambah dengan air hingga semua mengental
  9. Steak akan siap disajikan dengan bahan pelengkap sayuran dan saus.

Bagikan ke Facebook

Artikel Terkait