Cara Membuat Puding Mosaik Yang Simple

Puding mozaik adalah salah satu menu disert yang disajikan sebagai penutup atau sebagi pencuci mulut. Untuk membuat puding ini tidak terlalu sulit bisa dicoba untuk semua kalangan baik itu yang sudah terbiasa masak maupun pemula. Untuk membuatnya anda siapkan bahan-bahanya terlebih dahulu kemudian ikuti langkah-langkah cara membuatnya, selamat mencoba and happy cooking.



Bahan Puding A :
  • 1 bungkus (7 gr) agar-agar tanpa rasa
  • 125 gr gula pasir atau sesuai selera
  • 750 ml susu cair
  • 1 sdt vanilla
  • pewarna atau pasta warna warni sesuai selera
  • (aku memakai pasta warna hijau, kuning, ungu, merah,  pasta, pasta strawberry)
Cara Membuat Puding A :
  1. Campur agar-agar bubuk dan gula pasir, tuang susu dan masak sambil terus diaduk hingga mendidih.
  2. Angkat, masukkan vanilla.
  3. Bagi adonan menjadi beberapa bagian sama rata, masing2 lalu kasih pewarna , aduk2
  4. Biarkan hingga puding dingin dan set baru dipotong-potong (aku potong dadu kecil atau boleh juga sesuai selera). Sisihkan.
Bahan Puding B :
  • 1 bungkus agar agar tanpa rasa
  • 175 gr gula pasir (atau sesuai selera)
  • 700 ml air
  • 1/2 kaleng susu kental manis
Cara Membuat Puding B :
  1. Campur jelly bubuk dan gula pasir, susu kental nanis, tuangi air dan masak sambil diaduk hingga mendidih.
  2. Matikan api biarkan uap panasnya hilang.
Penyelesaian :
  1. Letakkan potongan puding A secara acak pada dasar cetakan agar-agar yang sudah dibasahi air.
  2. Tuang puding B secara perlahan-lahan di atasnya.
  3. Biarkan dingin, kemudian masukkan kulkas hingga set.
  4. Siap disajikan.

Bagikan ke Facebook

Artikel Terkait