Cara Masak Ayam Bakar Ladho Khas Tulungagung

Masakan yang satu ini adalah masakan khas Indonesia yang berasal dari Tulungagung. Terbuat dari Ayam kampung yang terkenal enak dagingnya dan bumbu khas Tulungagung, membuat resep Ayam Bakar Lodho ini sangat digemari banyak orang. Cara memasak ayam bakar lodho ini hampir sama dengan respe-resep ayam bakar lainnya, namun yang membedakan hanyalah bumbunya saja. Untuk membuatnya anda bisa siapkan bahan-bahan dibawah ini kemudian sajikan untuk keluarga tercinta, selamat mencoba yah.



Bahan:
  • 1 ekor Ayam Kampung, potong 4 bagian
Bumbu Halus:
  • 4 siung Bawang putih
  • 6 siung Bawang merah
  • 1/2 sdt Ketumbar
  • 3 cm Kunyit
  • 1 cm Kencur
  • 6 butir Kemiri
Bumbu Pelengkap:
  • 1000 ml Santan
  • 4 lembar Daun jeruk
  • 2 batang Serai
  • 3 lembar Daun salam
  • 3 cm Lengkuas
  • 1 sdt Gula
  • 1 sdt Garam
Cara Membuat:
  1. Tumis bumbu halus hingga harum dan matang, tambahkan santan.
  2. Setelah mendidih, masukkan ayam dan bumbu pelengkap.
  3. Masak hingga ayam matang dan kuah meresap hingga tersisa setengah bagian.
  4. Bakar ayam di atas bara api hingga agak kering. Sajikan dengan disiram kuah.

Bagikan ke Facebook

Artikel Terkait