Resep Cara Membuat Ayam Kacang Mete Untuk Hajatan

Menu ini merupakan salah satu menu catering yang banyak direquest untuk acara perkawinan. Selain rasanya yang enak, ayam kacang mete merupakan salah satu menu andalan atau menu terpopuler. Sekarang kami akan sajikan untuk anda agar bisa anda praktekkan dirumah kemudian sajikan bersama keluarga. Berikut adalah bahan-bahan yang dibutuhkan dan cara mengelolahnya, selamat mencoba yah.


Bahan:
  • 350 gram daging ayam tanpa tulang, potong dadu
  • 2 sdm minyak, untuk menumis
  • 5 siung bawang putih, cincang
  • 1 buah bawang bombai, iris
  • 2 cm jahe, memarkan
  • 3 buah cabai merah kering, potong 1 cm
  • 1 sdm kecap asin
  • 1 sdm gula pasir
  • 3 sdm saus tomat
  • 2 sdm saus sambal
  • 2 sdm saus tiram
  • 1 sdt garam
  • ½ sdt merica bubuk
  • 100 ml air
  • 1 sdm tepung maizena, larutkan dengan sedikit air
  • 1 buah paprika hijau, potong menuruts elera
  • 100 gram kacang mete, goreng
Cara Membuatnya:
  1. Panaskan minyak, tumis bawang putih dan bawang bombai hingga harum. Masukkan ayam, jahe, cabai kering, kecap asin, gula, saus tomat, saus sambal, saus tiram, garam, dan merica. Masak hingga ayam berubah warna, tuangkan air.
  2. Setelah ayam matang dan lunak, kentalkan dengan larutan maizena, tambahkan paprika, aduk rata. Angkat.
  3. Sajikan hangat, taburi dengan kacang mete goreng.

Bagikan ke Facebook

Artikel Terkait