Cara Membuat Resep Pizza Kornet Keju Mozarela Rumahan

Pizza adalah salah satu masakan italy yang terkenal, kali ini kami akan berbagi resep pizza keju mozarela yang mudah untuk anda praktekkan. Untuk membuatnya anda bisa siapkan bahan- bahan yang dibutuhkan kemudian ikuti langkah-langkah cara membuatnya. Lebih jelasnya anda bisa intip resepnya dibawah ini, selamat mencoba dan selamat mempraktekkan.


Bahan untuk roti
  • 300 gr tepung roti
  • 250 ml susu cair (dihangatkan)
  • 4 sdm mentega
  • 1 btr telur ayam
  • 4 sdm minyak goreng
  • 5 gr ragi instan
Bahan untuk toping
  • 2 bh tomat (iris tipis tipis)
  • Kornet /daging cincang secukupnya
  • 3 siung bwg bombay cincang halus
  • 3 siung bwg putih
  • 3 bh sosis potong tipis-tipis
  • 1 bh paprika
  • 2 btr telur ayam
  • Keju secukupnya
  • Daun bawang cincang halus secukupnya
  • Saus tomat dan saus cabai secukupnya
Cara membuat pizza sederhana
Membuat rotinya.
  1. Campurkan tepung trigu dengan ragi instan dan mentega aduk-aduk hingga rata, kemudian tambahkan minyak dan aduk2 lagi hingga rata.
  2. Masukkan susu dan telur kemudian aduk hingga adonan menjadi lembut. Jika adonan masih keras bisa ditambakan bahan susu atau mentega.
  3. Setelah itu diamkan adonan lebih kurang 15 menit dan tutup wadah dengan kain bersih.
Cara membuat toping
  • Tumis bahan untuk taburan seperti bawang bombay, bawang putih tomat, sosis, paprika  telur dll (daun bwg jgn dulu) tumis hingga matang kemudian masukkan daun bawang tunggu beberapa saat kemudain angkat.
Penyelesaian
  1. Masukkan adonan roti kedalam teflon lalu ratakan, setelah rata tusuk tusuk menggunakan sendok garpu supaya roti cepat mateng dan mengembang
  2. Olesi dengan saus tomat hingga rata keseluruh bagian adonan, kemudian taburi dengan taburan yg sudah disiapkan sebelumnya dan lapisi lagi dengan saus tomat, terakhir taburi dengan keju parut diatasnya.
  3. Kemudian tutup rapat teflon dan panggang menggunakan api kecil hingga matang lebih kurang 20 menit.
  4. Jika keju sudah terlihat meleleh dan bagian bawah roti terlihat kecoklatan, itu berarti pizza anda sudah matang.
  5. Kemudian angkat potong bintang delapan atau sesuai selera dan pizza siap dinikmati.

Bagikan ke Facebook

Artikel Terkait