Cara Membuat Cah Brokoli Wortel yang Sederhana

Kali ini kami akan membagikan resep cah brokoli wortel sederhana dan mudah untuk anda praktekkan dirumah. Untuk membuatnya anda bisa siapkan bahan-bahan dibawah ini kemudian sajikan untuk menu sehat dan special keluarga anda. Lebih jelasnya yuk intip resepnya dibawah ini, selamat mempraktekkan dan slamat mencoba yah.


Bahan Utama:
  • 200 gram brokoli
  • 100 gram wortel
  • 3 buah bakso sapi
  • 1/2 buah bawang bombay
  • 3 buah cabai hijau besar
  • 1 sendok teh maizena yang telah dilarutkan dalam 1 sendok teh air
  • 2 sendok makan minyak untuk menumis
  • 200 ml air
Bumbu:
  • 2 siung bawang putih
  • 1/2 sendok teh ebi
  • 1 buah tomat merah
  • 1 sendok teh garam
  • 1/2 sendok teh gula pasir
  • 1/4 sendok teh merica bubuk
Cara Menyiapkan Bahan dan Bumbu:
  • Langkah pertama yaitu, cuci bersih brokoli. Lalu potong perkuntum.
  • Kemudian, kupas wortel dan iris serong.
  • Potong-potong bakso sapi.
  • Iris memanjang bawang bombay.
  • Buang biji cabai hijau besar. Lalu cincang kasar.
  • Potong-potong tomat.
  • Seduh ebi yang telah disiapkan. Lalu sangrai. Setelah itu haluskan bersama dengan bawang putih.
Cara Membuat:
  1. Setelah menyiapkan bahan dan bumbu, langkah yang harus anda lakukan yaitu panaskan minyak. Lalu tumis bumbu yag telah dihaluskan, bawang bombay dan cabai hijau sampai tercium harum. Masukan bakso sapi yang telah dipotong. Aduk sampai merata.
  2. Kemudian, tambahkan tomat merah. Aduk sampai layu. Masukan juga wortel dan brokoli. Aduk kembali sampai merata.
  3. Selanjutnya, masukan garam, gula pasir dan merica bubuk. Aduk samai merata.
  4. Tuangkan air, aduk merata dan masak hingga air mendidih.
  5. Lalu kentalkan dengan menggunakan larutan maizena. Masak sampai semua bahan matang.



Bagikan ke Facebook

Artikel Terkait