Resep Cara Membuat Puding Gula Merah
Bahan:
- Agar-Agar Putih 1 bungkus
- Santan 750 ml
- Gula Merah 250 gram, dilarutkan dengan air 50 ml, pisahkan dari ampasnya
- Susu Kental Manis 2 1/2 sendok makan
- Garam 1/4 sendok teh
- Daun Pandan 1 lembar
- Siapkan panci kemudian campurkan semua bahan yang sudah disebutkan diatas, lalu rebus dengan api sedang.
- Rebus hingga adonan muncul gelembung-gelembung kecil kemudian matikan api kompor.
- Setelah api dimatikan aduk-aduk adonan sekitar 50 menit dan pastikan uap sudah tidak ada.
- Siapkan loyang atau cetakan puding yang sudah dibasahi air matang sebelumnya lalu tuang rebusan adonan kedalam cetakan.
- Tunggu beberapa saat sampai agak mengeras dan dingin, setelah itu masukkan dalam lemari pendingin dan sajikan jika sudah dingin.