Cara membuat Soda Gembira Yang Menyegarkan

Soda gembira adalah salah satu pilihan minuman siang ini, selain cara membuatnya sangat mudah bahan yang dibutuhkan juga sangat mudah anda dapatkan. Untuk membuatnya silahkan siapkan bahan-bahan yang ada dibawah ini, dan ikuti langkah-langkah cara membuatnya. Selamat mencoba



Bahan:
  • 1 botol air soda untuk satu porsi
  • Susu kental manis putih secukupnya (yang coklat kurang nikmat)
  • Es batu secukupnya kemudian sedikit dihancurkan
  • Sirup kental merah secukupnya
Cara Membuat:
  1. Gunakan gelas besar agar luapan soda ketika diaduk tidak meluap-luap atau wadah mangkuk yang sudah ada
  2. Masukan es batu secukupnya sesuai selera anda
  3. Masukkan susu kental manis putih secukupnya secara perlahan
  4. Kemudian sirup kental merah atau bisa juga sirup coco pandan
  5. Mulai tuangkan soda perlahan-lahan sambil diaduk-aduk agar busa yang meluap sedikit menyusut hingga tercampur semuanya
  6. Minuman segar pun siap untuk dinikmati

Bagikan ke Facebook

Artikel Terkait