Cara Membuat Sate Tahu Yang Lezat
Bahan :
- Tahu secukupnya
- Kecap manis secukupnya
- Minyak goreng secukupnya
- Tusuk sate secukupnya
- 3 buah cabe merah besar
- 15 buah cabe rawit hijau
- 200 gr kacang tanah goreng
- 5 butir bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 1 sendok makan gula merah
- Garam secukupnya
- Penyedap rasa secukupnya
- Air secukupnya
- Bawang goreng secukupnya untuk taburan
- Tumis bumbu yang dihaluskan dengan sedikit minyak diatas api sedang sampai harum
- Tuang air secukupnya kedalam bumbu yang ditumis tunggu sampai mendidih dan mengental
- Tambahkan gula merah, garam dan penyedap rasa, aduk sampai tercampur rata, angkat dan sisihkan
- Tusuk tahu yang sudah disiapkan dengan tusuk sate
- Bakar sate tahu diatas panggangan menggunakan kompor sampai matang sambil dibolak-balik
- Sajikan sate tahu diatas piring saji dengan dituangi bumbu sambal kacang dan dikucuri kecap manis serta ditaburi dengan bawang goreng