Cara Membuat Daging Teriyaki Sederhana
Bahan:
- 600 gram daging sapi sebaiknya menggunakan daging sapi yang kandungan lemaknya sedikit, seperti daging sapi has dalam, has luar, tanjung dan gandik.
- 9 sdm kecap teriyaki
- 2 pcs bawang bombay uk sedang. Kupas kulit luar bombaynya lalu potong potong lebar per bagiannya.
- 5 buah cabe hijau cuci bersih, buang bijinya lalu iris iris kecil (bisa bentuk kotak atau persegi panjang).
- 1 buah paprika (bisa dihilangkan kalau tidak suka pedas). Cuci bersih lalu potong potong juga sesuai selera.
- 4 pcs bawang putih uk sedang. Kupas kulitnya lalu potong potong kecil atau dicincang kasar.
- 4 cm jahe uk sedang. Cuci bersih jahe, kupas kasar kulitnya lalu memarkan supaya aromanya mudah keluar saat dimasak nantinya.
- 1/2 sdm merica halus
- 1/2 sdt garam.
- Gula pasir sedikit saja secukupnya sesuai selera.
- 2 sdm minyak untuk menumis bumbu daging teriyaki.
- Air bersih secukupnya.
- Langkah pertama siapkan panci dan beri air secukupnya. Masak sampai mendidih lalu masukkan daging yang akan digunakan.
- Masak daging sampai setengah matang dan hilangkan busa atau kotoran kotoran yang muncul (untuk membersihkan daging dan menggantikan proses mencuci dengan air).
- Buang airnya dan ganti dengan air baru. Masak air kembali sampai mendidih lalu masukkan daging diatas ke dalamnya.
- Rebus daging sapi yang digunakan untuk membuat resep daging teriyaki ini sampai empuk lalu angkat dan potong potong bentuk kotak kotak (kurang lebih sebesar 5cm-6cm saja).
- Setelah daging sapinya sudah empuk dan dipotong, siapkan wajan penggorengan dengan api sedang kecil lalu beri minyak goreng secukupnya.
- Masukkan bawang putih, bawang bomay, jahe yang sudah dimemarkan, paprika dan cabainya. Aduk aduk semua bumbu supaya tercampur rata sampai tercium bau harum khas tumisan.
- Masukkan daging sapi yang sudah empuk dan dipotong potong sebelumnya ke dalam wajan penggorengan.
- Aduk aduk supaya daging tercampur dengan bumbunya dan masak sampai meresap atau dagingnya berubah warna.
- Masukkan garam dapur beryodium, sedikit gula pasir, merica halus dan kecap teriyakinya. Aduk aduk sampai semua bahan tercampur rata.
- Tuang air bersih ke dalamnya (kurang lebih 500ml-600ml) dan aduk aduk supaya semua bahan tercampur rata.
- Masak sampai bumbu meresap ke dalam dagingnya sambil diaduk aduk lalu angkat.
- Sebelum dimatikan cicipi sebentar dan tambahkan saus kecap teriyaki atau garam dapur apabila diperlukan.
- Sajikan daging teriyaki selagi hangat