Cara membuat Resep Nasi Goreng Merah Khas Makassar

Kali ini kami akan membagikan resep nasi goreng merah khas makassar yang bisa anda coba dirumah. Bahan yang digunakan sangatlah mudah dan cara membuatnyapun sangalah simple. Berikut bahan-bahan yang digunakan dan cara membuat nasi goreng merah ini,


Bahan:
  • Minyak goreng 4 sdm
  • Nasi putih secukupnya (untuk porsi 2 orang)
  • Telur ayam 3 butir (kocok lepas)
  • Udang kupas mentah 100 gr
  • Daging ayam 100 gr (potong dadu)
  • Bakso ikan 8 potong (dipotong-potong)
  • Kekean 4 potong (dipotong-potong)
  • Lap Chiong (jika diperlukan)
  • Ca Sio (jika diperlukan)
  • Daun bawang 2 batang (iris-iris)
Bumbu Halus:
  • Bawang putih 4 siung (dicincang halus)
  • Garam secukupnya
  • Merica secukupnya
  • Saus tomat 5 sdm
  • Kecap asin ½ sdm
Bahan Pelengkap :
  • Tomat
  • Acar
  • Emping
  • Sambal Makassar
Cara Membuat Nasi Goreng Merah :
  1. Tumis bawang putih sampai harum, kemudian masukkan ayam, udang, bakso ikan, kekean, lap chiong, ca sio tumis sampai setengah matang
  2. Ketuk telur, pecahkan di wajan, tumis sampai berbutir-butir. Masukkan nasi putih, aduk rata.
  3. Tambahkan dengan saus tomat, garam, merica, daun bawang aduk sampai rata, lalu tambahkan juga kecap asin aduk sampai rata sampai beraroma harum.
  4. Angkat. Sajikan bersama acar, tomat, dan emping.

Bagikan ke Facebook

Artikel Terkait