Resep Cara Membuat Kari Ayam Nanas
Bahan:
- 1/2 ekor ayam, berat kira-kira 800 gram, potong-potong sesuai selera
- 1 buah nanas ukuran sedang, ambil dagingnya dan potong-potong ukuran 2 x 2 cm
- 200 ml santan kental
- 250 ml air
- 3 sendok makan minyak untuk menumis bumbu
- 10 butir cabai merah keriting
- 10 butir cabai rawit merah
- 5 butir bawang merah
- 4 butir bawang putih
- 1 ruas kunyit
- 2 ruas jahe
- 2 batang serai ambil bagian putihnya
- 1 1/2 sendok teh ketumbar
- 1/4 sendok teh jinten
- 1 batang kayu manis
- 2 butir kapulaga
- 4 butir cengkeh
- 2 buah kembang lawang/pekak
- 2 tangkai daun kari (ambil daunnya saja)
- 2 sendok teh garam
- 2 sendok makan gula pasir
- 1 sendok teh kaldu bubuk
- Panaskan minyak di wajan, masukkan kayu manis, kapulaga, kembang lawang/pekak dan cengkeh, goreng sebentar dengan api kecil hingga harum. Masukkan bumbu halus, tumis hingga bumbu menjadi harum dan berubah warna menjadi tidak pucat lagi.
- Masukkan ayam, daun kari, garam, gula pasir dan kaldu bubuk. Aduk dan masak hingga ayam berubah warna. Tambahkan air, tutup wajan dan masak dengan api kecil hingga ayam matang.
- Masukkan santan kental dan masak hingga santan mendidih, aduk-aduk selama memasak agar santan tidak pecah. Masukkan potongan buah nanas. Masak hingga semua bahan matang, cicipi rasanya dan angkat.
- Sajikan kari ayam nanas ini dengan nasi hangat atau roti jala. Yummy!