Resep Cara Membuat Ayam Balado Yang Lezat
Bahan:
- 1 kg daging ayam kampong
- 3 lembar daun salam
- 2 batang serai (memarkan)
- 1 ruas lengkuas (memarkan)
- 500 mil air putih
- ½ kg minyak goreng
- 5 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 4 butir kemiri
- 1 sendok teh ketumbar
- 2 cm jahe
- Garam secukupnya
- 6 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 8 buah cabai rawit merah (sesuai selera)
- 4 buah cabai ijo (sesuai selera)
- 1 buah tomat merah
- 1 sendok makan gula pasir
- 3 sendok makan air asam jawa
- Garam secukupnya
- Bersihkan daging ayam kemudian potong menjadi beberapa bagian.
- Ulek bahan bumbu daging ayam sampai halus.
- Siapkan panci dan panaskan, kemudian rebus air dan tambahkan daun salam, serai, lengkuas, dan bumbu yang sudah dihaluskan.
- Masukkan potongan daging ayam kedalam panci kemudian sambil diaduk agar bumbunya meresap sempurna dan biarkan sampai daging empuk / kuah airnya agak surut.
- Angkat daging ayam dan tiriskan.
- Siapkan wajan kemudian panaskan minyak kelapa dan goreng semua potongan daging ayam sampai matang atau agak menguning, angkat dan sisihkan.
- Ulek secara kasar semua bahan bumbu balado kemudian tumis sampai mengeluarkan aroma harum dan masukkan kembali daging ayam sambil diaduk sampai bumbu sambal balado tercampur merata.
- Siapkan piring kemudian sajikan daging ayam balado dan ayam balado sudah siap untuk dinikmati.