Resep Membuat Tumis Pare Campur Tempe yang Enak dan Lezat

Tumis pare campur tempe adalah salah satu masakan rumahan yang sebagian orang menjadikan masakan ini menjadi masakan kegemaran. Untuk membuatnya anda bisa intip resepnya dibawah ini kemudian siapkan bahan-bahan yang dibutuhkan lalu praktekkan. Berikut adalah resepnya, selamat mencoba yah and happy cooking.


Bahan Utama:
  • 250 gram pare
  • 150 gram tempe
  • Minyak untuk menumis
Bumbu Tumis:
  • 4 butir bawang merah
  • 3 buah cabai merah
  • 2 siung bawang putih
  • 150 ml kaldu
  • Garam secukupnya
  • 1/4 sendok teh kaldu bubuk
  • 1/4 sendok teh merica bubuk
  • Gula pasir secukupnya
Cara Menyiapkan Bahan dan Bumbu:
  1. Pertama-tama langkah yang harus dilakukan yaitu iris tipis bawang merah dan bawang putih yang telah anda siapkan. Lalu iris tipis cabai merah.
  2. Setelah itu, potong tempe membentuk korek api.
  3. Panaskan minyak goreng secukupnya. Lalu goreng tempe sampai setengah matang. Jika sudah, angkat dan sisihkan.
Cara Mengolah Pare
  1. Ambil pare yang telah anda siapkan. Lalu belah pare menjadi dua bagian.
  2. Buang biji pare yang ada di dalamnya. Lalu potong-potong dengan ukuran sesuai selera.
  3. Ambil garam secukupnya atau sekitar 1/4 sendok teh. Lalu remas-remas pare dengan menggunakan garam sampai layu. Diamkan kurang lebih 15 menit.
  4. Jika sudah, cuci pare sampai bersih.
  5. Siapkan panci di atas kompor menyala. Lalu masukan air secukupnya dan didihkan air tersebut.
  6. Jika air telah mendidih, masukan pare. Lalu rebus pare sampai setengah matang.
  7. Apabila telah seperti itu, angkat dan tiriskan.
Cara Membuat Tumis Pare Campur Tempe
  1. Panaskan minyak goreg secukupnya saja pada wajan atau alat untuk menggoreng lainnya.
  2. Apabila minyak goreng telah panas, masukan bawang merah dan bawang putih yang telah diiris beserta cabai merah. Aduk-aduk semua bumbu sampai matang dan mengeluarkan aroma harum.
  3. Setelah itu masukan pare yang telah direbus beserta tempe yang telah digoreng. Aduk-aduk sampai merata.
  4. Tambahkan kaldu dengan takaran seperti yang telah ditentukan. Aduk sampai merata.
  5. Tambahkan bumbu seperti merica bubuk, kaldu bubuk, dan merica bubuk. Aduk merata sampai bumbu larut.
  6. Masak sampai matang dan bumbu meresap.
  7. Jika telah seperti itu, angkat dan sajikan pada piring atau tempat saji yang telah disiapkan.

Bagikan ke Facebook

Artikel Terkait