Resep Cara Membuat Bebek Mercon Sederhana Yang Lezat

Bebek adalah salah satu menu yang banyak digemari karena tidak banyak mengandung lemak. Kali ini kami akan membagikan resep bebek mercon yang bisa anda sajikan sebagai menu special untuk keluarga anda. Bebek mercon ini sangat apik disajikan dengan sepiring nasi hangat. Untuk membuatnya anda bisa intip langsung resepnya dibawah ini kemudian siapkan bahan-bahan yang dibutuhkan lalu ikuti langkah-langkah cara membuatnya. Selamat mempraktekkan yah bunda.


Bahan:
  • 1 ekor bebek
  • 4 cm kunyit *aku pake 1/2 sdt kunyit bubuk*
  • 4 siung bawang putih
  • 6 bh bawang merah
  • 4 btr kemiri
  • 1 sdt garam
  • 3 lbr daun salam
  • 4 cm lengkuas
  • 5 lbr daun jeruk
  • 2 btg serai
Bumbu Mercon:
  • 250 gr cabai rawit merah *aku cuma pake 100 gr aja*
  • 1 sdt garam
  • 4 lbr daun jeruk
  • 50 ml kaldu bebek
Cara Membuat:
  1. Bersihkan bebek, potong bebek jadi 4 bagian.
  2. Rebus bebek dengan kunyit, bawang putih, bawang merah, kemiri, garam, daun salam, serai, lengkuas, dan daun jeruk sampai bebek empuk.
  3. Campur semua bahan bumbu mercon. Panaskan minyak, tumis bahan sambal sampai matang dan harum.
  4. Bakar bebek sambil diolesi dengan sambal, bakar hingga berwarna kecokelatan.
  5. Sajikan bebek bakar dengan lalapan dan nasi hangat

Bagikan ke Facebook

Artikel Terkait