Cara Membuat Cake Kurma Sederhana

Cake adalah salah kue yang banyak digemari, kali ini kami akan memberikan resep cake kurma yang mudah untuk anda praktekkan, Cara membuatnya sangat mudah dan simple. Untuk lebih jelasnya silahkan intip resepnya dibawah ini kemudian siapkan bahan-bahan yang dibutuhkan lalu ikuti langkah-langkah cara membuatnya. Selamat mencoba yah bunda and happy cooking.



Bahan:
  • buah kurma segar 200 g (potong potong)
  • tepung terigu 225 g
  • baking powder 1 sdt
  • soda kue 1/2 sdt
  • gula halus 200 g
  • telur ayam 4 kuning
  • putih telur 4 buah
  • margarin 100 g
  • mentega 125 g
Cara Membuat:
  1. Campurkan tepung terigu, soda kue serta baking powder jadi satu. sisihkan.
  2. Kocok margarin dan mentega dengan gula pasir sampai adonan tercampur rata.
  3. masukkan campuran tepung terigu, adk rata. di tempat terpisah kocok putih telur sampai kaku kemudian masukkan ke adonan, aduk hingga rata.
  4. Tuangkan adonan ke loyang yang telah dioles margarin dan di taburi terigu. Ratakan.
  5. Panggang Cake kurma selama 45 menit dengan suhu 180 C sampai matang, angkat dan dinginkan. Agar lebih enak simpan cake kurma spesial ini dalam lemari es dan sajikan dingin.

Bagikan ke Facebook

Artikel Terkait