Cara Membuat Macaroni Panggang Yang Yummi
Bahan-bahan:
- Bawang bombay sebanyak 2 sdm, cincang
- Merica bubuk sebanyak 1 sdt
- Telur ayam sebanyak 3 butir, kocok
- Keju cheddar sekiranya 150 gram
- Daging asap sebanyak 75 gram, potong-potong dadu
- Susu cair sekitar 200 ml
- Margarin sebanyak 4 sdm
- Garam sesuai dengan kebutuhan
- Makaroni sebanyak 150 gram
- 1 liter air putih matang
- Pertama kalinya siapkan sebuah panci rebus, kemudian didihkan air dan dua sendok makan margarin terlebih dahulu. Agar lebih cepat mendidih bisa menggunakan api besar.
- Masukan bahan makroni kedalamnya, lalu rebus sampai makroni tersebut matang. Apabila sudah, maka angkat dan tirikan.
- Sekarang panaskan margarin dalam sebuah wajan sedang, kemudian tumislah bawang bombay dengan margarin tersebut sampai mengeluarkan aroma harum atau wangi.
- Langkah selanjutnya masukan daging asap kedalamnya, kemudian tumis lagi sampai daging tersebut menunjukan perubahan warna. Angkat.
- Selanjutnya campurkan bahan-bahan seperti tumisan daging asap, susu, telur, makroni, ½ bagian keju, garam, dan juga merica. Aduk-aduk semua bahan-bahan tersebut sampai tercampur secara merata.
- Tuang adonan tersebut kedalam pinggan tahan panas atau cup alumunium foil sampai penuh. Lanjutkan dengan menaburi atasnya dengan parutan keju.
- Kini kita akan masuk ke proses pemanggangan. Caranya panggang adonan tersebut kedalam oven selama kurang lebih 1 jam dengan menggunakan suhu sekitar 160 derajat celcius. Usahakan adonan tersebut sudah berubah warna menjadi agak merah-merah kecoklatan.
- Apabila sudah, silahkan angkat dan sajikan untuk santapan keluarga tercinta.