Cara Membuat Cake Coklat Bagi Pemula

Membuat cake memang gampang-gampak sulit, kenapa? karena terkadang cake yang kita bual mengalami kegagalan walaupun resepnya sudah benar. Nah kali ini kami akan memberikan resep cake bagi pemula agar lebih mudah untuk mempraktekkanya. Untuk membuatnya silahkan siapkan bahan-bahan yang dibutuhkan kemudian ikuti langkah-langkah cara membuatnya. selamat mencoba



Bahan:
  • 125 gram unsalted butter, suhu ruang
  • 350 gram gula pasir
  • 2 butir telur antero (utuh)
  • 225 gram tepung self-raising
  • 84 gram bubuk cokelat
  • 88 gram susu bubuk
  • 180 ml air
Icing:
  • 50 gram unsalted butter, suhu ruang
  • 250 gram icing sugar
  • 28 gram bubuk cokelat
  • 25 ml susu
Cara Membuat:
  1. Panaskan oven hingga 180 derajat celcius.
  2. Dengan menggunakan mixer, aduk unsalted butter dan gula hingga lembut dan mengembang.
  3. Masukkan telur bersamaan dan aduk kembali dengan kecepatan medium hingga lembut.
  4. Sedikit demi sedikit masukkan tepung dan bubuk cokelat. Bagi dua adonan, kocok salah satu adonan dengan susu hingga tercampur rata. Kemudian campurkan lagi dan kocok dengan kecepatan rendah.
  5. Tambahkan air dan tetap kocok dengan kecepatan rendah hingga tercampur, naikkan kecepatan hingga kecepatan tinggi agar adonan mengembang sempurna.
  6. Masukkan ke dalam loyang yang sudah disiapkan. Dan panggang selama 40-45 menit.
Cara Membuat Icing:
  • Kocok dengan menggunakan mixer, icing sugar, bubuk cokelat dan susu hingga kental dan creamy. Tambahkan sedikit air atau susu bila icing terlalu kering.
Penyajian:
  1. Keluarkan cake yang sudah matang
  2. Beri icing dibagian atas cake, sajikan

Bagikan ke Facebook

Artikel Terkait