Cara Membuat Sagu Gunting Yang Menyegarkan

Sagu gunting adalah salah satu menu minuman tradisional yang bisa anda sajikan pada saat perayaan, atau disaat kumpul bersama dengan sanak saudara, teman-teman dan keluarga besar. Resep minuman ini sangat segar dengan campuran santan dan gula merah plus es serut. Berikut bahan dan cara membuat sagu gunting ini:


Bahan
  • 500 gram tepung sagu
  • 200 gram gula merah
  • 200 gram gula pasir
  • 500 ml air
  • 350 ml santan dari 1/2 butir kelapa
  • 2 lembar daun pandan, ikat
Cara Membuat
  1. Masak 200 ml air, gula merah, dan gula pasir sampai mendidih dan gula larut. Saring.
  2. Masak santan sambil diaduk sampai mendidih. Biarkan dingin.
  3. Rebus sisa air hingga mendidih. Tuang air sedikit-sedikit ke atas tepung sagu.
  4. Aduk sampai menjadi adonan sampai menyatu dan kalis. Ratakan pada selembar plastik. Giling tipis. Potong-potong tipis korek api. Lakukan sampai adonan habis.
  5. Rebus air hingga mendidih. Masukan adonan yang sudah dipotong-potong. Biarkan hingga mengapung. Angkat.
  6. Masukan sagu ke dalam air gula dan santan
  7. Sajikan bersama es batu.
Selamat Mencoba
Silahkan Share....

Bagikan ke Facebook

Artikel Terkait