Resep Bakso Goreng Ayam Untuk Cemilan Sore

Hayo buat cemilan disore hari, yuk intip resep bakso goreng sederhana yang bisa anda praktekkan lalu sajikan dengan sambal botolan atau cabe rawit. Untuk membuatnya anda bisa intip resepnya dibawah ini kemudian siapkan bahan-bahan yang dibutuhkan seperti daging ayam, udang, telur dll. Berikut resepnya yah bunda, selamat mempraktekkan.


Bahan:
  • 100 gr daging ayam, haluskan
  • 100 gr udang, haluskan
  • 1 butir telur ayam
  • 3 siung bawang putih
  • 150 gr tepung tapioka
  • 1 sdt merica
  • Garam secukupnya
  • Minyak untuk menggoreng
Cara membuat:
  1. Campurkan ayam dan udang giling hingga rata.
  2. Haluskan bawang putih, merica dan garam. Campur dengan adonan ayam dan udang
  3. Campur adonan dengan telur dan tepung tapioka sedikit demi sedikit hingga tercampur rata.
  4. Jika adonan terlalu kental atau padat, tambahkan sedikit air.
  5. Buat bulatan-bulatan sesuai selera, goreng hingga matang atau kecokelatan dengan api sedang.
  6. Bakso goreng siap sajikan hangat dengan saus sambal atau cabai rawit. (vemale)

Bagikan ke Facebook

Artikel Terkait