Resep Asem-Asem Daging Yang Lezat

Asem-asem daging adalah salah satu menu daging berkuah yang bisa anda praktekkan di rumah dan sajikan untuk keluarga sebagai menu makan malam spesial. Untuk membuatnya anda bisa intip resepnya dibawah ini kemudian praktekkan, tapi sebelumnya anda harus siapkan bahan-bahan untuk membuatnya terlebih dahulu yah bun. Berikut adalah resepnya


Bahan:
  • 500 gr daging sengkel
  • 2 liter air
  • 2 sdm asam jawa, beri sedikit air panas
  • 50 gr buncis
  • 5 siung bawang putih
  • 12 siung bawang merah
  • 6 buah cabai merah besar
  • 6 buah cabai hijau besar
  • 2 lembar daun salam
  • 1 ruas lengkuas
  • 387 gr tomat hijau
  • 3 sdm kecap manis
  • 1 sdt garam
  • 2 sdm gula merah
  • Minyak goreng, secukupnya
Cara Membuat
  1. Rebus daging dalam air sampai ¾ matang;Panaskan minyak, tumis bawang putih, bawang merah, cabai merah, cabai hijau, daun salam, lengkuas dan tomat sampai harum;
  2. Masukkan bumbu ke dalam rebusan daging, masak hingga mendidih. Tambahkan kecap manis, garam dan gula merah. Aduk hingga rata;
  3. Masukkan air asam dan buncis, masak hingga matang. Angkat, sajikan
SB
http://kumpulan-resep-food.blogspot.co.id/2015/05/resep-asem-asem-daging-untuk-lauk-makan.html
Bagikan ke Facebook

Artikel Terkait