Cara Membuat Tahu Bakso Yang Lezat

Bakso tahu merupakan salah satu cemilan ringan yang sangat enak dicocol dengan sambal, Untuk membuatnya anda bisa intip resepnya dibawah ini kemudian ikuti langkah cara membuatnya. Tapi sebelumnya siapkan dulu bahan dan bumbu yang dibutuhkan yah? Berikut adalah resepnya, selamat mempraktekkan yah and happy cooking.


Bahan
  • 100 gram tapioka (kanji)
  • 100 gram daging sapi giling
  • 1 butir telur
  • 3 siung bawang putih
  • 5 siung bawang merah
  • 8 buah tahu
  • 1/2 sdt garam
  • Gula secukupnya
  • 1/4 sdt merica bubuk
Cara Membuatnya:
  1. Haluskan bawang putih, bawang merah
  2. Campurkan semua bahan: daging giling, bawang putih halus, bawang merah halus, telur, tepung tapioka, merica, gula dan garam. Uleni hingga rata. Sisishkan.
  3. Goreng tahu setengah matang. Angkat dan tiriskan.
  4. Belah tahu secara memanjang, beri isian adonan bakso.
  5. Siapkan panci, beri air secukupnya untuk merebus. Biarkan mendidih, lalu masukkan tahu yang sudah diisi adonan bakso.
  6. Apabila tahu sudah mengapung, tandanya tahu sudah matang. Angkat dan tiriskan.
  7. goreng tahu apabila hendak akan dimakan.

Bagikan ke Facebook

Artikel Terkait